INFO KABAR JAMBI – Gubernur Jambi, Al Haris, memimpin apel perdana usai libur Idul Fitri dan Nyepi 2025 di halaman Kantor Gubernur Jambi, Selasa (8/4/2025). Apel diikuti Wakil Gubernur Abdullah Sani, Sekda Sudirman, para kepala OPD, dan ASN di lingkup Pemprov Jambi.
Dalam arahannya, Gubernur menyoroti maraknya judi online (judol) di kalangan ASN dan pelajar. Ia mengaku kaget mengetahui Jambi termasuk daerah dengan angka judol tinggi. “Mulai dari SMP, SMA, bahkan ASN kita terlibat. Ini harus kita cegah bersama,” tegasnya.
Al Haris meminta ASN bekerja sesuai tugas dan fungsi, serta menghindari aktivitas negatif yang bisa merusak citra birokrasi. Ia juga mendorong kepala OPD untuk membangun kekompakan dan semangat kerja demi mewujudkan “Jambi Mantap”.
Apel ditutup dengan halal bihalal antara Gubernur, Wakil Gubernur, pejabat OPD, ASN, dan insan media sebagai ajang silaturahmi dan memperkuat sinergi di lingkungan Pemerintah Provinsi Jambi.