Sunday, 20 April 2025

Informasi Digital Berbasis Visual

Sunday, 20 April 2025

Tragis! Kapten Kapal KTN Ditemukan Tewas, Perusahaan dan Aparat Hukum Bungkam, Ada Apa?

Photo: KTN

Info kabar jambi.com – PT KTN, salah satu perusahaan terbesar di Provinsi Jambi yang bergerak di bidang pengolahan minyak kelapa sawit, kopra, dan ekspor kernel kelapa sawit, kini menjadi sorotan publik. Bukan karena prestasinya, melainkan karena tragedi yang menimpa salah satu kapten kapal mereka. Seorang kapten kapal berinisial DRS (43) ditemukan tewas setelah tiga hari hilang di Sungai Batanghari, tepatnya di Desa Tanjung, pada Jumat, 14 Maret 2025. Ironisnya, selama masa hilangnya DRS, pihak perusahaan diduga tidak melakukan upaya pencarian sama sekali.

Informasi yang dihimpun dari seorang narasumber yang tidak ingin disebutkan namanya menyebutkan bahwa kecelakaan kerja di lingkungan KTN bukanlah hal baru. Hampir setiap tahun, selalu ada korban jiwa di perusahaan tersebut. Nama “Akiang” mencuat sebagai sosok yang disebut-sebut sebagai pemilik KTN. Kondisi ini membuat para pekerja merasa cemas dan mempertanyakan keselamatan kerja di perusahaan yang selama ini dikenal sebagai raksasa industri kelapa sawit di Jambi.

Upaya konfirmasi dari pihak media kepada Humas KTN, Ipan, terkait insiden tenggelamnya DRS, hingga kini belum mendapat jawaban. Tidak hanya perusahaan yang memilih bungkam, aparat penegak hukum (APH) pun terkesan tidak mengambil langkah terbuka terkait kejadian ini. Kondisi ini menimbulkan pertanyaan besar di tengah masyarakat, apakah ada sesuatu yang disembunyikan antara pihak perusahaan dan aparat hukum?

Sebagai bagian dari kontrol sosial, awak media meminta kepada pihak Polda Jambi, Dirpolairud, serta Polres Muaro Jambi untuk segera mengusut tuntas insiden yang menimpa kapten kapal DRS. Jika dalam waktu dekat tidak ada tindakan tegas, awak media berencana melaporkan kasus ini ke Komisi V DPR RI dan Mabes Polri, demi keadilan bagi korban dan transparansi dalam dunia ketenagakerjaan di Provinsi Jambi.

Berita Terbaru

Info Kabar Jambi

Informasi Digital Berbasis Visual

social network

tentang ikj